Jumat, 09 September 2011

Pengumuman Wikumagic Indonesian Magic Competition 2 Babak Semifinal

Setelah 4 peserta mempresentasikan videonya dan polling dibuka di link berikut :
didapat dua orang peserta dengan poin tertinggi yang berhak maju ke WIMC babak final.


Penilaian poin berdasarkan voting : (Peringkat 1 berhak mendapatkan 2 poin, peringkat 2 mendapat 1 poin)


1.  Kenzo Daniputera (2 poin)
2.  Stefanus Robby Anwar (1 Poin)

Penilaian poin berdasarkan dewan juri (peringkat 1 = 2 poin, peringkat 2 = 1 poin)

Mr. Prakash dari India

1.  Stefanus Robby Anwar (2 Poin)
2.  Ryan Yoga Pratama (1 Poin)



Mr. Sehikh Hossein dari Iran

1.  Ardhy Card (2 Poin)
2.  Ryan Yoga Pratama (1 Poin)


Mr.  Nassor dari Yaman

1.  Stefanus Robby Anwar (2 Poin)
2.  Ryan Yoga Pratama (1 Poin)
Total Poin Keseluruhan :

1.  Stefanus Robby Anwar 5 poin
2.  Ryan Yoga Pratama  3 Poin
3.  Ardhy Card 2 Poin
4.  Kenzo Daniputera 2 Poin

Jadi, dua peserta yang berhak lolos ke WIMC babak final adalah :

Stefanus Robby Anwar



Ryan Yoga Pratama
Komentar tim juri

Untuk Ryan Yoga Pratama

Very good and solid video of Biddle Card routine performed by Ryan.  As usual, we like his way of interacting with the audience and his good sleights of hand.  The audience management was brilliantly showed.  Ryan is a would be a good close-up magician in future, and we strongly suggest him to perform in Restaurant Magic, in front of the live audience who is sitting on their table, waiting for dinner to be served.  Being a magician in the restaurant is a stepping stone to be famous, as it is done by David Stone, Eric Jones, Aron Fisher, and many more; and we believe that it suits very well with Ryan's magic style.  Just a suggestion, instead of performing two identical tricks in a video, it is better for him to present the trick only one time, but with the best effects from the audience.

Video rutin Biddle Card trick yang sangat bagus dan solid berhasil ditampilkan oleh Ryan.  Seperti biasa, kami menyukai caranya berinteraksi dengan audiens, dan juga kecekatan tangannya yang bagus.  Audiens manajemen berhasil pula ditunjukkan dengan baik di video.  Ryan bisa menjadi seorang close-up magician yang baik di masa depan, dan kami sangat menyarankannya untuk mencoba perform sulap di restoran, di depan penonton yang duduk di meja mereka menunggu makanan disajikan.  Menjadi magician di restoran bisa menjadi batu lompatan untuk menjadi lebih terkenal, seperti yang dilakukan oleh David Stone, Eric Jones, Aron Fisher, dan banyak lagi; dan kami percaya bahwa hal itu sangat cocok dengan gaya magic yang ditunjukkan oleh Ryan.  Sekedar saran, daripada menunjukkan dua trik yang sama dalam satu video, akan lebih baik untuknya memainkan trik tersebut hanya satu kali namun mampu menghasilkan efek terbaik.


Untuk Stefanus Robby Anwar

The best of the best performance.  So far, his performance on the stage is always improved, getting better and better.  Technically, we could not criticize him as it is almost perfect.  The timing, the rhythms, and the magic effects are beautifully presented.  The glamorous stage became more glamorous as Robby performed there.  Excellent, wonderful, and we wish to see him in Final Round of the competition.

Performa terbaik dari yang terbaik.  Sejauh ini, performancenya di panggung selalu meningkat, menjadi lebih dan lebih baik lagi.  Secara teknis, kita tidak bisa mengkritknya karena sudah sangat sempurna sekali.  Timing, ritme, dan efek magisnya berhasil disajikan dengan sangat indah.  Panggung yang glamor menjadi lebih glamor karena permainan Robby di sana.  Luar biasa, hebat, dan kami berharap menyaksikannya lagi di babak final kompetisi ini.


Untuk Kenzo Daniputera

Young talent, and we believe that he would be better magician in future.  We really like his boldness of presenting that kind of trick for the audience.  Of course, he could present a good effect, but he has to remember once again that magic is more than effect.  For that kind of performance, body language and facial expression of the magician is the main element for the shows.  Those things should be improved in future.  Furthermore, Kenzo should consider more about the timing and the climax effects of the show.  Overall, good performance from a young magician.

Sebuah talenta muda, dan kami percaya bahwa ia akan menjadi magician yang lebih baik di masa depan.  Kami sangat menyukai keberaniannya dalam mempresentasikan magic jenis ini di depan audiens.  Tentu saja Kenzo memainkan efek yang bagus, namun ia harus ingat bahwa magic itu lebih dari sekadar efek.  Untuk jenis permainan yang ia bawakan, bahasa tubuh dan ekspresi wajah sangat penting untuk lebih meyakinkan sekaligus menghibur penonton.  Hal-hal inilah yang harus diperbaiki di masa depan.  Lebih jauh lagi, Kenzo juga harus lebih memperhatikan masalah timing dan klimaks efek dalam show.  Secara keseluruhan, sebuah performa yang baik untuk seorang magician muda.


Untuk Ardhy Card

Very entertaining, and again we didn't even blink and completely amused by Ardhy's skill.  Very great dexterity as Ardhy successfully performed difficult moves of XCM, and this is something really new in the world of magic.  Ardhy showed that to achieve a magical moment, magician doesn't need to hide that he uses "Sleight of Hand", just show it to the audience that it is the only secret of his magic.  We wish to see him in Final Round, however as this is more "magic" competition than sleights of hand, would be better if Ardhy added more magical effects on the video.  If he intended to submit "Sleight of hand demonstration", it would be more convincing if he reduce the editing effects in the video.  However, very amusing!

Sangat menghibur dan sekali lagi kami bahkan tidak berkedip dan sangat terhibur oleh skill yang ditunjukkan oleh Ardhy.  Kelincahannya sangat luar biasa karena Ardhy berhasil mempertontonkan gerakan-gerakan XCM yang sangat sulit, dan ini adalah satu hal baru di dunia magic.  Ardhy menunjukkan bahwa untuk meraih suatu momen magis, magician tidak perlu menyembunyikan fakta bahwa ia menggunakan kecepatan tangan; tunjukkan saja pada penonton bahwa kecepatan tangan itulah satu-satunya rahasia di balik momen magisnya, dan hal ini tetap membuat penonton merasa terhibur dan tidak merusak performance sang pesulap.  Kami berharap menyaksikan penampilannya  lagi di babak final, namun Ardhy harus ingat bahwa ini adalah kompetisi yang lebih bersifat "magic" daripada kecepatan tangan, sehingga akan lebih baik kalau ia menambahkan sedikit saja unsur magis di videonya.  Jika ia ingin menunjukkan murni "demonstrasi keahlian tangan", akan lebih meyakinkan dan lebih baik lagi jika ia mengurangi efek editing di dalam videonya.  Terlepas dari itu, sangat menghibur sekali!



Ok, itu tadi adalah hasil babak semifinal. Nantikan dan berpartisipasilah dalam WIMC babak final yang akan segera dipublikasikan. Komentar selengkapnya bisa anda lihat di link INI

Ebook akan dikirimkan via email kepada anda yang sudah berkomentar, paling lambat 2 x 24 jam sejak artikel ini dipublikasikan.
Keep doing magic!

Kunjungi artikel-artikel sulap terbaik lengkap dengan video tutorial untuk menambah wawasan anda seputar dunia magic  

0 komentar:

Posting Komentar

 
;